Monumen Juang 45
Monumen
Juang 45 terletak di depan Stasiun Kota Baru. Monumen ini berbentuk
patung yang terbuat dari batu semen yang berbentuk 19 patung kecil dan 1
patung raksasa. Patung-patung kecil itu menggambarkan perjuangan Rakyat
Indonesia melawan penjajahan. Relief-relief di sekitarnya menjelaskan
tentang perjuangan pada masa Perang Kemerdekaan dari tahun 1945 sampai
1949 di Kota Malang.
Di tepi monumen terdapat 8 pagar sebagai simbol budaya Jawa. Dan di
depan monumen adalah gambar dari teks Proklamasi. Sementara ukuran dari
monumen ini kurang lebih 10,40 m. Panjang pondasi 6,90 m. Panjang 3,30
m. Tinggi 2 m. Total ketinggian 5 m. Monumen Juang 45 ini dibuat pada
tanggal 20 Mei 1975. Ide pembuatannya oleh Pemerintah Daerah, dengan
pembiayaan kerja sama dengan pihak swasta.
Monumen ini dibuat untuk mengingat kembali sejarah perjuangan Rakyat
Indonesia pada tahun 1945. Monumen ini juga untuk menumbuhkan semangat
patriotisme anak-anak muda di Kota Malang serta mengingat kembali para
pahlawan yang telah memberikan jiwa dan raga mereka untuk mempertahankan
kemerdekaan 17 Agustus 1945. Bentuk dari relief di sekitar patung
menggambarkan betapa beratnya perjuangan para pahlawan memperjuangkan
Kemerdekaan Indonesia. Di situ terdapat satu patung raksasa yang
terbaring di tengah-tengah monumen yang menggambarkan Kolonialis Belanda
yang telah menindas Bangsa Indonesia selama ratusan tahun.
sumber: internet
Tidak ada komentar:
Posting Komentar